Membuat ruang tamu minimalis agar tampak lebih indah tidak hanya bergantung pada furnitur saja. Bermodal ide kreatif anda dapat membuat kreasi hiasan dinding menggunakan barang baru atau dapat manfaaatkan barang lama atau bekas. Ruang tamu yang ukurannya tidak luas akan nampak lebih elegan dan modern jika terdapat hiasan dinding seperti lukisan, tulisan, foto, gambar, kaligrafi ataupun hiasan lain yang akan  membuat tamu lebih nyaman dan betah.
Dinding adalah tempat yang sangat strategis untuk dihias. Untuk memilih hiasan dinding, diperlukan beberapa pertimbangan. Bila ukuran ruang tamu anda tidak terlalu luas, maka jangan menggunakan hiasan dinding yang berukuran besar karena akan menimbulkan kesan sempit, sesak, ramai dan tentunya membuat orang yang didalamnya tidak akan nyaman. Namun bila ukuran dinding ruang tamu anda panjang dan lebar, mungkin anda dapat memilih hiasan yang berukuran besar pula untuk menyeimbangi. Langsung saja inilah 4 Ide Kreatif Hiasan Dinding Ruang Tamu Minimalis:

1. Hiasan Dinding Berupa Lukisan
Banyak orang menjadikan lukisan sebagai hiasan dinding ruangan, terutama di ruang tamu. Tapi, sebagian orang tidak terlalu memperhatikan perpaduan antara tema ruangan dengan jenis lukisan yang akan dipasang. Yang perlu diperhatikan sebelum Anda menempatkan lukisan untuk ruang tamu minimalis adalah bentuk bingkai lukisan. Agar menyatu dengan konsep minimalis, pilihlah bingkai lukisan yang simpel tanpa banyak ukiran dan ornamen. Lukisan dengan tema minimalis sangat cocok bagi Anda yang memiliki karakter santai dan spontan.


2. Hiasan Dinding Berupa Rak Kayu Tempel
Rak kayu tempel dapat dijadikan komponen dekorasi rumah minimalis anda. Tidak hanya berfungsi sebagai nilai estetika, rak tempel juga bermanfaat secara fungsional. Anda bisa temukan beragam jenis dan bentuk rak kayu unik yang dapat dijadikan hiasan dinding. Untuk memiliki rak kayu tempel, anda dapat membeli atau membuatnya sendiri dengan bahan kayu yang ada. Akan lebih baik bila anda mengukur terlebih dahulu ruangan yang akan anda letakkan rak kayu tersebut. Pastikan bila lokasi pemasangan rak kayu tidak akan menganggu aktivitas lalu lalang anda.

3. Hiasan Dinding Berupa Wallpaper
Hiasan dinding satu ini menjadi salah satu alternatif yang cukup murah dan mudah untuk mempercantik ruang tamu. Saat ini wallpaper terdapat berbagai warna, motif dan bahan yang menarik dan unik. Sesuaikan motif wallpaper dengan tema dan furnitur yang ada di ruang tamu. Wallpaper dengan corak yang meriah terasa terlalu ramai jika digunakan, pasang sedikit wallpaper untuk menjadi sebuah hiasan utama yang meningkatkan nilai ruang tamu.


4. Hiasan Dinding Berupa Kaligrafi
Kaligrafi merupakan ekspresi jati diri arsitektur Islam. Kaligrafi adalah seni menulis dengan indah. Kaligrafi ternyata mampu membuat interior bergaya modern tampil lebih memikat. Hiasan dinding kaligrafi bisa Anda pasang jika Anda adalah penyuka tulisan-tulisan indah dan berseni. Pilihlah kaligrafi yang paling bagus dan sesuai dengan ruangan dan pasanglah di dinding dengan jarak yang cukup.


Ragam hias bisa digunakan untuk memeriahkan gaya desain ruang tamu. Hiasan dinding yang baik bukanlah hiasan yang paling mewah yang bisa Anda beli, tetapi hiasan yang menunjukkan hal-hal istimewa dan penuh kenangan bagi Anda secara pribadi. Demikian ulasan 4 Ide Kreatif Hiasan Dinding Ruang Tamu Minimalis semoga bermanfaat dalam mempercantik rumah anda.



Sumber Referensi:
https://www.brilio.net/rumah/17-inspirasi-hiasan-dinding-ini-bikin-rumahmu-makin-ramai-dan-ceria-1611111.html
https://uprint.id/blog/hiasan-dinding-dari-kertas/
http://www.belirumahminimalis.com/2018/01/inspirasi-hiasan-dinding-ruang-tamu-minimalis.html

0 Komentar